Skip to main content

Jenis - Jenis Kanopi Rumah yang Perlu Anda Ketahui

Kanopi atau canopy adalah sejenis atap yang memiliki fungsi utama untuk melindungi bagian luar rumah dari paparan sinar matahari maupun hujan. Dalam perkembangannya, kanopi kini banyak digunakan untuk teras rumah, garasi mobil, kantor, dan bangunan lainnya. Selain memiliki fungsi utama untuk melindungi area di bawahnya, kanopi juga memiliki peranan penting untuk melindungi kecantikan dari sebuah desain bangunan. Kanopi yang tersedia di pasaran saat ini telah tersedia dalam berbagai model dan jenis. Bahan untuk kanopi pun beragam seperti bahan genteng, kayu, polikarbonate, vinil, plastik, seng, beton, dan fiber.


Baca juga : Kenali lebih jauh fungsi dan manfaat dari kanopi.

Bagi Anda yang berencana untuk membuat kanopi rumah, alangkah baiknya jika Anda mengetahui lebih dulu jenis-jenis kanopi. Jadi Anda nanti dapat menemukan model kanopi yang paling sesuai dengan kebutuhan rumah Anda.

Kanopi Polikarbonate
Jenis kanopi yang satu ini terbuat dari material lembaran plastik atau fiber yang berongga. Kanopi ini dirancang untuk dapat menahan dan menyerap cahaya matahari yang datang secara maksimal. Polikarbonate memiliki daya tahan yang tinggi dan dapat bertahan hingga 10tahun. Selain dapat digunakan untuk kanopi, polikarbonate juga dapat digunakan untuk green house, sky light, partisi, dan masih banyak lagi.


Kanopi Zincalume
Kanopi ini menggunakan bahan-bahan yang sering digunakan untuk membangun rumah seperti alumunium dan seng. Untuk meningkatkan kelenturan, bahan kanopi biasanya dicampur dengan silikon. Campuran seng, alumunium, dan silikon tersebut mampu menghasilkan produk atap yang kokoh, kuat, dan tahan lama. Kanopi zincalume disebut-sebut mampu bertahan hingga 20 tahun.


Kanopi Alderon
Alderon merupakan salah satu Jenis atap yang belakangan ini menjadi trend bangunan-bangunan modern berkualitas. Keunggulan dari material ini adalah para pemilik rumah tidak perlu repot-repot memasang insulasi penahan panas dan kedap suara karena bahan ini sudah menawarkan fungsi tersebut. Kontruksi kanopi dengan bahan Alderon diketahui sangat kuat dan memiliki kemampuan menahan beban sampai 150 kg. Keunggulan dari bahan alderon adalah ruangan di bawahnya tidak panas dan tetap sejuk.


Kanopi Onduline
Kanopi dengan bahan onduline adalah pilihan kanopi yang menggunakan atap lembaran 10 gelombang. Onduline sangat cocok digunakan sebagai kanopi untuk carpot rumah. Keunggulan bahan onduline antara lain adalah memiliki daya serap panas yang tinggi, kedap suara, dan tahan angin. Bahkan walaupun diterpa angin dengan kecepatan 120 mph, bahan onduline masih tetap bertahan.


Lihat juga : Kanopi menggunakan atap kaca tempered.

Kembar Tekhnik melayani pembuatan kanopi untuk berbagai desain material dengan rangka utama dari bahan besi maupun stainless. Dengan pengalaman selama bertahun-tahun, Anda dapat memperoleh kanopi dengan kualitas terbaik. Kembar Tekhnik melayani pemesanan kanopi untuk wilayah Jawa Barat dan sekitarnya. Anda dapat menemukan sendiri desain kanopi yang ingin dibuat dan layanan ini akan membantu mewujudkan keinginan Anda dengan harga terbaik dan layanan yang memuaskan.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar