Skip to main content

Trik Memanfaatkan Mezzanine Besi Kokoh dan Cantik di Rumah.

 Trik Memanfaatkan Mezzanine Besi Kokoh dan Cantik di Rumah

Mezzanine besi kokoh dan cantik dapat dimanfaatkan dalam berbagai cara. Lantai tersebut berguna untuk mengatasi luas hunian yang terbatas. Meski hunian mungil, dengan lantai tersebut bisa menjadi nyaman dan tetap tampak cantik. 

Mezzanine merupakan tempat atau ruang tambahan yang posisinya berada di antara lantai dan plafon. Sehingga tidak perlu menambahkan lantai baru yang terbuat dari beton atau cor, jadi akan lebih hemat tempat dan biaya. 

Baca juga: Kelebihan mezzanine besi untuk ruang tambahan Rumah.

Trik Memanfaatkan Mezzanine Besi Kokoh dan Cantik.

Mezzanine dapat diterapkan dalam berbagai model rumah. Baik itu rumah bertingkat maupun hanya berlantai satu. Uniknya, penggunaan lantai tersebut dapat membuat hunian tampak lebih luas. 

Padahal, penambahan lantai tersebut hanya berada di antara lantai utama dan plafon. Penambahan tersebut sangat cocok untuk rumah berukuran mungil. Tidak terasa sesak meski luas lahan yang dimiliki terbatas. 

Mezzanine di Atas Dapur.

Dapur biasanya tidak memerlukan ketinggian tempat hingga plafon. Sehingga tersisa ruang kosong. Anda dapat memanfaatkan ruang kosong tersebut untuk dijadikan lantai tambahan. Ruang tersebut bisa difungsikan untuk berbagai hal. Misalnya untuk ruang tidur, Ruang tidur sangat memudahkan akses menuju dapur. Sangat tepat bagi ibu rumah tangga yang gemar memasak. Setelah bangun tidur bisa segera menuju dapur dan membuat hidangan untuk seluruh anggota keluarga. 

Anda dapat menciptakan skylight di atas tempat tidur agar ruangan terasa terang. Untuk menambahkan pencahayaan alami bisa memasang jendela di dapur. Selain terang juga terasa menyegarkan karena dapat melihat pemandangan di luar. 

Mezzanine sebagai Area Kerja.

Seringkali urusan pekerjaan harus dilanjutkan ketika sudah pulang ke rumah. Adanya ruang kerja membuat aktivitas menjadi lebih tenang dan fokus. Namun, sulit menambahkan ruang kerja bila luas lahan yang dimiliki terbatas. 

Untuk mengatasinya, Anda bisa menciptakan mezzanine besi kokoh dan cantik di antara lantai utama serta plafon. Tambahkan tangga dengan desain menarik agar tidak merasa penat ketika harus melanjutkan pekerjaan Anda di rumah.

Anda dapat menciptakan desain yang sesuai dengan selera agar bekerja menjadi lebih nyaman dan damai. Tugas bisa cepat selesai namun tidak terasa melelahkan atau membosankan karena ruangan yang terasa nyaman untuk ditempati. 

Mezzanine sebagai Perpustakaan.

Anda bisa menghadirkan perpustakaan di rumah tanpa perlu memikirkan banyak biaya dan luas lahan. Koleksi buku-buku dapat ditempatkan pada mezzanine dengan rapi dan cantik. Lantai tambahan tersebut bisa menjadi area membaca yang menarik.

Anda bisa menyimpan berbagai buku di lokasi tersebut. Apabila Anda adalah orang yang gemar membeli dan mengoleksi buku, lantai tambahan ini sangat berguna. Tidak hanya untuk menyimpan buku Anda, tetapi Juga bisa untuk meletakkan buku anggota keluarga yang lain. Misalnya milik anak-anak. Anak-anak juga dapat memanfaatkan ruangan tersebut sebagai area membaca yang tenang dan menyenangkan. 

Agar lebih betah membaca, bisa menambahkan kursi atau sofa. Anak-anak tidak akan bosan menghabiskan waktu dengan membaca dan mempelajari banyak ilmu pengetahuan karena tempatnya yang sangat nyaman. 

Mezzanine sebagai Galeri seni.

Apabila menyukai seni tertentu seperti lukisan, Anda tidak perlu membangun ruangan baru untuk menyimpan koleksi tersebut. Cukup dengan membangun lantai tambahan atau Mezzanine Anda sudah bisa memajang koleksi secara bebas dan terlihat menarik. 

Tidak hanya menjadi area untuk memajang karya seni, namun juga bisa sekaligus difungsikan sebagai ruang bersantai. Bisa pula dijadikan ruang tempat menyalurkan hobi seni Anda. Seperti melukis atau menggambar. 


Baca juga : Inspirasi Model Mezzanie Besi untuk Hunian Idaman Anda. 

Untuk menghadirkan lantai tambahan dengan berbagai fungsi yang dapat dipilih, Anda bisa memesannya melalui Kembar Teknik. Cukup menghubungi di nomor yang ada di website atau menekan tombol ikon WhatsApp yang berada di pojok kanan bawah, Anda sudah langsung terhubung dengan Kembar Teknik  dan Anda bisa berkonsultasi secara gratis mengenai produk yang Anda inginkan. Di sini Kembar Teknik menyediakan berbagai macam pilihan model. 

Bisa memilih sesuai kebutuhan. Meski banyak variasi, harga yang kami tawarkan juga sangat terjangkau. Tidak menguras kantong namun mendapat manfaat besar. Hunian terasa lebih luas meski lahan terbatas. Untuk informasi lengkap mengenai harga mezzanine besi per meter silakan klik disini. 

Dalam teori arsitektur, lantai tambahan umumnya digunakan untuk memanfaatkan ketinggian ruang tertentu. Mezzanine besi kokoh dan cantik juga dapat dipakai untuk melakukan berbagai aktivitas yang tidak memerlukan ketinggian tempat.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar